Kamis, 20 Oktober 2011

Cara Mengecilkan Perut Buncit

Sudah pelbagai cara mengecilkan perut buncit Anda coba, namun belum membuahkan hasil yang memuaskan? Mungkin ada hal-hal yang terlewatkan oleh Anda! Karena itu, simaklah tips-tips mengecilkan perut buncit berikut ini.

Pertama-tama, perlu Anda ketahui bahwa sebenarnya perut bukan organ yang berukuran besar. Ia mempunyai kemampuan meregang dan menyusut sesuai jumlah makanan yang masuk saat itu. Bila Anda terbiasa terus-menerus menyantap makanan dalam porsi besar, lambat-laun perut Anda akan terus meregang, dan semakin banyak makanan yang Anda butuhkan untuk membuat perut Anda merasa kenyang.


Lantas bagaimana cara mengecilkan perut buncit yang efektif? Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah tetap makan tiga kali sehari, namun dengan porsi kecil. Jadi, bukan dengan mengurangi frekuensi makan. Sebab tubuh Anda tetap memerlukan asupan makanan untuk dapat bermetabolisme dengan baik.

Pada dasarnya, ada tiga cara mengecilkan perut buncit, yaitu dengan perbaikan pola makan, dengan olahraga, dan dengan menghindari kebiasaan (habit) yang buruk.

Cara mengecilkan perut buncit dengan perbaikan pola makan:

  1. Sarapan dengan menu 200 kalori. Misalnya sepotong roti bakar dengan sedikit selai, satu butir telur rebus, dan setengah gelas susu.
  2. Di luar jam sarapan, jika terasa lapar santaplah kudapan yang menyehatkan seperti buah segar. Jangan lupa, serat yang terkandung dalam buah-buahan akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama.
  3. Makan siang dengan menu sekitar 400 kalori, yakni sekitar setengah dari porsi rata-rata orang Indonesia saat makan siang.
  4. Santaplah buah segar kembali jika setelah makan siang Anda merasa lapar lagi.
  5. Batasi makan malam Anda hingga tak lebih dari 400 kalori saja.


Nah, jika Anda sudah mencoba pola makan seperti di atas, mestinya Anda tidak akan mudah merasa lapar seharian. Jika pola makan di atas dirasa sulit atau tidak praktis (karena harus menghitung-hitung kalori), Anda bisa mempertimbangkan program diet nutrisi yang pengaturan pola makannya jauh lebih mudah dan simpel.

DIDIN WAHYUDIN
Saya tahu CARA MENGECILKAN PERUT BUNCIT ala Pak Didin!
Tanya saya bagaimana!
Konsultasi GRATIS: 081-999-548-688 (Elka)

Cara mengecilkan perut buncit dengan olahraga

Cara mengecilkan perut buncit juga bisa dilakukan dengan berolahraga kardio. Olahraga kardio sangat efektif untuk tujuan membakar kalori. Perut adalah salah satu tempat favorit bersarangnya lemak. Lakukanlah olahraga perut sebagai salah satu cara mengecilkan perut buncit Anda.

Setelah mengatur pola makan dan berolahraga, masih ada yang perlu Anda perhatikan untuk melengkapi cara mengecilkan perut buncit. Perhatikan kebiasaan-kebiasaan yang tanpa Anda sadari ikut memengaruhi timbulnya perut buncit.

Cara mengecilkan perut buncit dengan menghindari kebiasaan buruk:

  1. Jangan sampai melewatkan makan. Anda tetap harus makan sedikitnya tiga kali sehari, tentu saja dengan kalori rendah namun tinggi asupan nutrisinya.
  2. Jangan minum-minuman beralkohol.
  3. Jangan menyantap makanan berat atau berkalori tinggi kurang dari tiga jam sebelum Anda tidur. Jadi jika jam tidur Anda adalah pukul 21, maka pukul 18 adalah jam makan malam terakhir Anda.
  4. Jangan begadang. Cukupi kebutuhan 6-7 jam tidur untuk beristirahat setelah seharian beraktifitas.

Semoga tips-tips di atas bermanfaat, dan selamat mencoba cara mengecilkan perut buncit!


Rabu, 19 Oktober 2011

Makanan Sehat untuk Diet yang Ampuh Menahan Lapar

Lagi diet? Biasanya, kerap timbul kekhawatiran bodi jadi gendut ketika makan. Padahal, kekhawatiran tersebut tidak perlu terjadi jika kita pandai memilih makanan sehat untuk diet yang ampuh sebagai penahan lapar. Kita bisa tetap kenyang tanpa takut menjadi gemuk. Mengasyikkan sekali bukan?

Kira-kira kayak apa ya makanan sehat untuk diet yang bisa kita konsumsi tanpa khawatir bodi jadi melar? Dan kenapa sih ketika berdiet kita TIDAK DIANJURKAN menjadi lapar?

Memang, salah satu tips diet yang harus dipatuhi adalah “jangan sampai kelaparan”. Sebab ketika kita kelaparan, itu justru mengganggu metabolisme tubuh sehingga proses penurunan berat badan akan terhambat. Sebaliknya, usahakan ketika diet perut kita tetap merasa kenyang. Di samping menghindarkan diri dari stres lantaran perut yang lapar, juga agar tubuh kita mendapat asupan nutrisi yang baik untuk bermetabolisme secara sempurna.

Ada beberapa jenis makanan yang yang mempunyai efek mengenyangkan, sehingga ketika menyantap makanan jenis ini tubuh kita akan tetap merasa kenyang lebih lama. Otomatis porsi makan kita pun berkurang dan berat badan tetap terjaga.

Jenis-jenis makanan sehat penahan lapar tersebut adalah:

Apel

Secara alami, pektik yang terkandung dalam apel dapat menurunkan nafsu makan kita. Apel banyak digunakan sebagai makanan pengganti untuk diet. Selain menyehatkan, kandungan serat dalam apel akan menjaga kita tetap kenyang dalam waktu yang lebih lama. Memang, sejak dulu apel dikenal sebagai salah satu makanan sehat untuk diet.

Sayuran Hijau

Sayuran tergolong makanan yang rendah kalori. Sayuran seperti bayam memiliki efek termal dalam tubuh, maksudnya tidak mungkin disimpan sebagai lemak karena kalorinya telah habis digunakan dalam proses pencernaan. Sayuran hijau juga mengandung kadar serat yang tinggi. Serat ini berfungsi sebagai antioksidan,vitamin, mineral. Serat ini pulalah yang akan menimbulkan efek rasa kenyang lebih lama. Maka tak heran jika sayuran hijau kerap disebut-sebut cocok dijadikan salah satu makanan sehat untuk diet.

Kacang-kacangan

Dibanding bahan makanan lain, protein memiliki indeks kenyang paling tinggi. Kacang-kacangan tergolong sumber protein nabati yang baik. Salah satu kebaikan kacang adalah kandungan seratnya yang tinggi. Untuk mencerna kacang, tubuh kita memerlukan waktu yang lebih lama. Walhasil, kita akan merasakan kenyang yang lebih lama ketika mengonsumsi makanan sehat jenis ini.

Ikan

Seperti halnya kacang kacangan, ikan juga merupakan jenis makanan sehat sumber protein. Jika kacang adalah sumber protein nabati, maka ikan merupakan sumber protein hewani. Jenis ikan seperti mackarel, hering, tuna, dan salmon mengandung asam lemak omega-3 yang berkhasiat membantu menurunkan kolesterol dan proses mempercepat metabolisme dalam tubuh kita. Cara mengolah makanan sehat dengan ikan turut memengaruhi kualitas makanan sehat tersebut. Umumnya dipanggang atau dikukus lebih baik daripada digoreng.

------------------------------------------------------------------------------
LANGSING dengan makanan sehat untuk diet?
Telah terbukti di 73 negara, dengan lebih dari 60 juta pelanggan puas!
Tanya saya bagaimana!
KONSULTASI GRATIS: Elka (081-999-548-688)